30 November, 2009

10 Aplikasi yang Booming di Masa Depan

Perusahaan riset Gartner mengeluarkan daftar 10 aplikasi mobile yang akan booming di masa depan, apalagi kian hari pangsa pasar pengguna internet bergerak terus berkembang.

Namun, dari daftar yang dikeluarkan Gartner tersebut tidak semuanya mengejutkan karena tidak semuanya tergolong aplikasi baru. Alasannya karena, teknologi yang diadopsi belum dipakai secara luas serta teknologinya masih mengalami pertumbuhan.

"Kami meramalkan banyak pemakai yang akan menggunakan tidak lebih dari lima aplikasi mobile saja. Namun, demikian, di masa depan aplikasi semakin maju sehingga menjadikanya sebagai 'killer applications'," ungkap Sandy Shen, Direktur Riset Gartner, seperti yang dikutip dari keterangan resminya, Kamis (26/11/2009).

Dan berikut daftar lengkap 10 aplikasi mobile di masa depan versi Gartner:

1. Money Transfer: Ini merujuk kepada orang-orang yang mengirim uang melalui pesan SMS. Seperti pembayaran via mobile, layanan ini memiliki lebih banyak daya tarik dalam pasar berkembang untuk saat ini.

2. Layanan berbasis lokasi: Perangkat berbasis lokasi seperti Global Positioning System (GPS) akan semakin populer di masa depan. Gartner mengatakan ini akan menjadi salah satu teknologi yang paling berkembang di masa depan, dengan basis pengguna yang tumbuh dari 96 juta pada 2009 menjadi 526 juta pada 2012.

3. Mesin Pencari: Mesin pencari di ponsel bukanlah hal yang baru, tetapi pada platform mobile, hal itu mungkin mendapatkan peningkatan lagi. Gartner meramalkan bahwa konsumen akan tergantung pada mesin pencari yang terkenal di desktop seperti, Google, Yahoo, dan Bing yang akan diformat melalui ponsel.

4. Mobile Browsing: Gartner Mengatakan bahwa teknologi akses internet selular akan banyak digunakan di masa depan dibandingkan suara. Tapi dalam catatan Gartner, kemampuan browsing di ponsel hanya 60 persen. Pada 2013, angka itu akan naik menjadi 80 persen.

5. Mobile Health Monitoring: Teknologi terbaru yang masih butuh waktu dalam mengembangkan pasar, pemantauan kesehatan secara mobile, menurut Gartner, masih terlalu dini untuk menuju semakin matang.

6. Pembayaran via Mobile: Seperti transfer via ponsel, pembayaran seperti ini turut berkembang dengan perubahan yang lebih cepat. Namun, bahkan sebagai layanan yang baru tumbuh, Gartner mengakui akan ada tantangan.

7. Near Field Communications (NFC): Fitur ini lebih populer di beberapa negara Eropa dan pasar Asia ketimbang di Amerika Serikat, karena NFC merupakan fitur standar pada banyak ponsel saat ini.

8. Mobile Advertising: Juga bukan hal baru namun tumbuh cepat, iklan di mobile adalah salah satu cara yang paling penting untuk mencetak uang pada konten ponsel. Total belanja iklan di mobile di tahun 2008 adalah USD530,2 juta dan itu akan tumbuh hingga USD7,5 miliar pada tahun 2012.

9. Mobile Instant Messaging: Gartner mengatakan Instant Messaging mempunyai pasar yang kondusif hingga masa depan.

10. Mobile Music: Jika mempunyai iPhone, tentu menjadi hal yang biasa. Namun, bagaimana dengan yang lain? Gartner mengatakan bahwa mulai melihat model-model baru yang inovatif di bidang ini dan model bundling

sumber : http://www.ngobrolaja.com/showthread.php?t=62216